Kandungan Gizi yang Ada Pada Belut

Belut sangat baik untuk dikonsumsi sebagai sumber energi. 

Kandungan gizi yang baik didalam daging belut tentu sangat baik untuk mengatasi masalah gizi di masyarakat.


Sebagai bahan rujukan, berikut ini adalah kandungan zat-zat yang dikandung dalam daging belut :


1. Protein

Belut mengandung protein yang tinggi untuk tubuh manusia. 

Nilai protein pada belut sebesar 18,4g/100g daging. Nilai ini hampir setara dengan protein daging sapi  yakni 18,8g/100g daging.

Protein belut mengandung asam amino yang memiliki kualitas yang cukup baik, yaitu leusin, lisin, asam aspartat, dan asam glutamat.

Leusin dan lisin merupakan asam amino esensial yang sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan anak-anak dan menjaga keseimbangan nitrogen pada orang dewasa.

Leusin juga berguna untuk perombakan dan pembentukan protein otot.

Kandungan asam glutamat sangat diperlukan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan asam aspartat untuk membantu kerja neurotransmiter.

Tingginya kadar asam glutamat pada belut menjadikan belut berasa enak dan gurih.

Kandungan arginin (asam amino nonesensial) pada belut dapat mempengaruhi produksi hormon pertumbuhan manusia yang populer dengan sebutan human growth hormone (HGH).

HGH ini yang akan membantu meningkatkan kesehatan otot dan mengurangi penumpukan lemak pada tubuh. 

Hasil uji laboratorium menunjukkan bahwa arginin berfungsi menghambat pertumbuhan sel-sel kanker payudara.


2. Zat Besi

Zat besi sangat diperlukan tubuh untuk mencegah anemia atau kekurangan sel darah merah. 

Tanda-tanda orang yang terkena anemia adalah tubuh yang mudah lelah, lemah, letih dan lesu.

Zat besi berguna untuk membentuk hemoglobin darah yang berfungsi membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh.

Oksigen tersebut selanjutnya berfungsi untuk mengoksidasi karbohidrat, lemak dan protein menjadi energi untuk aktivitas tubuh. 

Itulah yang menyebabkan gejala utama kekurangan zat besi , yakni lemah , letih dan tidak bertenaga.

Zat besi juga berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terserang berbagai penyakit infeksi.

3. Fosfor

Fosfor bermanfaat untuk mencegah timbulnya osteoporosis.

Fungsi utama fosfor adalah sebagai pemberi energi dan kekuatan pada metabolisme lemak dan karbohidrat, sebagai penunjang kesehatan gigi dan gusi, untuk sintesis DNA serta penyerapan dan pemakaian kalsium.

Kebutuhan fosfor bagi ibu hamil tentu lebih banyak dibandingkan dengan saat tidak mengandung, terutama untuk pembentukan tulang janinnya.

Jika asupan fosfor kurang janin akan mengambilnya dari sang ibu. 

Ini salah satu penyebab penyakit tulang keropos pada ibu. Kebutuhan fosfor akan terpenuhi apabila konsumsi protein juga diperhatikan.


4. Vitamin A

Kandungan vitamin A yang mencapai 1.600 SI per 100 g membuat belut sangat baik untuk digunakan sebagai pemelihara sel epitel.

Vitamin A juga sangat diperlukan tubuh untuk pertumbuhan, penglihatan dan proses reproduksi.

5. Vitamin B

Belut juga mengandung vitamin B. Vitamin B umumnya berperan sebagai kofaktor dari suatu enzim. 

Dengan adanya kofaktor, enzim dapat berfungsi normal dalam proses metabolisme tubuh.

Vitamin B juga sangat penting bagi otak untuk berfungsi normal, membantu membentuk protein, hormon dan sel darah merah.


6. Lemak

Belut tidak hanya sebagai hewan yang lezat untuk bahan makanan. 

Belut juga dipercaya mempunyai berbagai khasiat yang sangat berguna untuk kesehatan tubuh.

Belut mengandung kandungan asam lemak tak jenuh sebesar 20%. 

Jenis lemak yang terkandung dalam belut termasuk lemak Omega-3 yang mempunyai manfaat antara lain :
  • Mencegah jantung koroner
  • Mencegah hepatitis
  • Meningkatkan daya ingat dan perkembangan otak (nutrisi otak)
  • Membantu menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi)
  • Meringankan penyakit kanker dan ginjal
  • Menambah vitalitas dan stamina
  • Menguatkan daya tahan tubuh
  • Mencegah penyakit mata dan meningkatkan fungsi mata
  • Lendir dan darah belut berguna sebagai obat katarak
  • Tulang belut mengandung kalsium yang tinggi berguna untuk bahan baku campuran susu
  • Makanan olahan belut berguna untuk orang yang sulit mendapatkan keturunan
  • Darah belut juga dapat berguna untuk menghilangkan kutil dan mara ikan
  • Kepala belut berkhasiat bagi penderita lemah syahwat
  • Belut berkhasiat untuk mengobati kanker stadium ringan 
  • Belut dapat memperlambat monopause
  • Olahan belut berkhasiat memperlancar ASI.